Jelang Tahun Baru, Kapolres Serang Kota Ajak Berintrospeksi Diri

oleh -516 Dilihat
oleh

SERANG, (BN) – Jelang pergantian Tahun Baru 2020, Polres Serang Kota menghimbau masyarakat untuk ikut menjaga suasana di Kota Serang agar tetap kondusif.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Serang Kota, AKBP Edhie Cahyono saat berada di Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2020, di Alun-alun Barat Kota Serang.

“Dari tanggal 23 kemarin, sejauh ini aman. Selain tempat ibadah, tempat wisata juga kami dirikan pos dan terus melakukan pemantauan agar situasi tetap kondusif dan memastikan lalulintas aman dan lancar,” jelasnya, Rabu (25/10/2019).

Untuk pengamanan di rumah ibadah (gereja), lanjut Edhie sejauh ini tinggal 1 gereja lagi yang akan melakukan misa natal.

“Untuk malam tahun baru diharapkan tidak ada arak-arakan maupun main petasan, dan tidak minum-minum. Lebih baik introspeksi diri dengan muhasabah,” himbaunya.

Secara tegas dirinya menuturkan, akan melakukan tindakan tegas terhadap masyarakat yang menyalakan petasan saat malam tahun baru.

“Akan kita tindak karena ini membahayakan. Kita ingin malam tahun baru berjalan secara khidmat,” terangnya.

“Keamanan selalu kita jaga dengan kondusif. Bahkan masyarakat yang ingin menikmati tempat liburan di berikan kenyamanan tanpa ada rasa takut,” tambahnya. (bn)

Cek berita yang lain di

No More Posts Available.

No more pages to load.