TANGERANG — Pemerintah Kota Tangerang merayakan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dengan semarak melalui acara Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Dalam acara yang diadakan di Plaza Puspem Kota Tangerang, Penjabat Wali Kota, Dr. Nurdin, secara resmi membuka acara tersebut, Kamis (02/05/2024).
Pj Nurdin, dalam sambutannya, memuji kekreatifan yang ditunjukkan oleh para pelajar dari berbagai tingkatan, mulai dari PAUD hingga SMP.
“Karya pelajar yang dipamerkan sungguh kreatif dan merupakan hasil dari proses belajar yang mandiri dan merdeka,” ujarnya di hadapan para pengawas, kepala sekolah, dan guru dari berbagai lembaga pendidikan di Kota Tangerang.
Beliau menekankan pentingnya untuk terus mendorong dan mengembangkan upaya-upaya semacam ini agar perubahan positif dalam pendidikan dapat berkelanjutan.