Selamatkan 3.575 Anak Bangsa, 893,7 Sabu Diblender Polisi

by -310 Views
Selamatkan 3.575 Anak Bangsa, 893,7 Sabu Diblender Polisi
Polisi Bandara Soekarno-Soetta musnahkan 893,7 gram sabu di Mapolresta Bandara Soetta, Tangerang, Provinsi Banten, Selasa (22/9/2020).

BANTENNOW.COM, BANDARA SOETTA – Sabu seberat 893,7 gram brutto diblender jajaran Polres Bandara Soekarno-Hatta. Pemusnahan barang bukti kejahatan itu dapat menyelamatkan sebanyak 3.575 anak bangsa.

Demikian dikatakan Kapolresta Bandara Soetta, Kombes Pol Adi Ferdian Saputra, kepada sejumlah wartawan di Mapolresta Bandara Soekarno-Soetta, Tangerang, Provinsi Banten, Selasa (22/9/2020).

“Barang bukti sabu 893,7 gram itu hasil dari empat laporan polisi periode Juli dan Agustus 2020. Sabu 893,7 gram itu, bila 1 gram dikonsumsi oleh empat orang, dapat menyelamatkan 3.575 anak bangsa,” ucapnya.

Barang bukti 893,7 gram itu lanjut Kapolresta, melibatkan lima tersangka yang keseluruhannya laki-laki. Mereka dijerat Pasal 114 ayat (2) lebih subsider Pasal 112 ayat (2) Undang – Undang nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika.

Kasat Res Narkoba Polresta Bandara Soetta, AKP Ade Candra mengimbau masyarakat turut memerangi peredaran gelap narkotika guna menyelamatkan bangsa Indonesia dari jeratan narkoba.

Cek berita yang lain di

No More Posts Available.

No more pages to load.