BANTENNOW.COM, CURUG — Tangerang Festival Food 2024, yang menjadi salah satu acara unggulan dalam perayaan Hari Jadi Kabupaten Tangerang ke-392, berhasil menarik perhatian masyarakat luas, khususnya warga Kecamatan Curug.
Acara ini diselenggarakan oleh Dinas Koperasi dan Usaha Mikro (Diskum) di Alun-Alun Curug dari tanggal 2 s/d 6 Oktober 2024, menghadirkan ragam produk kuliner UMKM lokal.
Masyarakat dengan penuh antusias menyambut festival ini. Tangerang Festival Food 2024 menjadi ajang bagi UMKM Kabupaten Tangerang untuk mempromosikan produk-produk unggulan mereka, sekaligus memberi pengalaman kuliner yang unik bagi pengunjung.
Bacaan Lainnya:
Ibu Wika, seorang warga Curug, merasa festival ini membuka mata masyarakat terhadap keanekaragaman produk lokal.
“Senang sekali bisa mengajak keluarga jalan-jalan sore sambil mencicipi makanan dari UMKM Kabupaten Tangerang. Ini kesempatan bagus untuk mengenal olahan asli dari daerah kita,” ucap Ibu Wika penuh semangat.