JAKARTA — Kabar baik datang dari skuad tim U-23 dalam persiapan Piala Asia U-23 Qatar. Justin Hubner, pemain yang berasal dari klub Cerezo Osaka, Jepang, telah mendapatkan izin untuk bergabung dengan tim nasional Indonesia. Saat ini, ia sedang dalam perjalanan menuju Qatar untuk memperkuat lini belakang tim.
Justin Hubner menjadi pemain Indonesia kedua yang dilepas klubnya untuk merumput di luar negeri, berkat dukungan dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
BACA JUGA: Pertempuran Sengit Timnas Indonesia, Perjuangan Maksimal di Piala Asia 2023
Kedatangan Hubner dijadwalkan pada Kamis (18/4) pagi. Sebelumnya, Nathan Tjoe-A-On juga mendapat izin dari klubnya, Heerenveen, untuk bergabung dengan tim Indonesia di Piala Asia U-23.
Erick Thohir menyatakan optimisme atas kehadiran Hubner di tim. “Dengan tambahan kekuatan di lini belakang setelah absennya Ivar Jenner, saya yakin tim kita akan bangkit dan kembali bertarung,” ujarnya di Jakarta pada Rabu (17/4/2024).