Sidak ke DLH, Ratu Ati Marliati Serius Jalankan Amanat Gubernur

by -233 Views

BANTENNOW.COM, CILEGON – Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati punya obsesi besar untuk menciptakan Kota Cilegon cantik dan asri sesuai dengan apa yang diharapkan Gubernur Banten, Wahidin Halim saat pelantikan beberapa waktu lalu.

Karenanya, Ratu Ati Marliati melakukan sidak ke Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cilegon, Senin (26/8/2019) sambil memimpin apel pagi di dinas tersebut.

Sidak ke DLH itu, kata Ati, merupakan langkah awal untuk memulai melakukan penataan lingkungan Kota Cilegon.

Dalam kesempatan itu, Ratu Ati Marliati mengatakan akan segera mengumpulkan seluruh lurah dan camat untuk membahas upaya pembenahan lingkungan kota menjadi lebih cantik.

“Kedatangan saya ke DLH pun dalam rangka itu. Kami akan melakukan gebrakan untuk mempercantik lingkungan di wilayah Kota Cilegon,” kata Ratu Ati.

Ratu Ati Marliati mengakui bahwa apa yang dilakukannya adalah untuk mewujudan amanat Gubernur Banten, Wahidin Halim, dimana saat dilantik beberapa waktu lalu WH berpesan agar Ratu Ati Marliati mempercantik Kota Cilegon.

“Saat saya dilantik, Pak Gubernur berpesan kepada saya bagaimana mempercantik Kota Cilegon,” ujarnya.

Bicara lingkungan, lanjut Ratu Ati, DLH leading sektor mengenai lingkungan, dimana tugas pokok dan fungsinya ada disana (DLH).

Untuk mewujudkannya, pihak dinas tentu membutuhkan dukungan seluruh lurah dan camat.

“Kalau persoalan ini ditekankan hanya kepada DLH saja, tentu berat. Perlu peran lurah, camat dan juga dinas-dinas lain. Sasaran ahkirnya tetu saja tidak ada lagi sampah-sampah di jalur protokol, pemukiman warga, dan lain-lain,” tuturnya.

Untuk itulah, Wakil Walikota Cilegon, Ratu Ati Marliati meminta Kepala DLH Kota Cilegon, Ujang Iing untuk segera berkoordinasi dengan para lurah dan camat.

“Saya berikan waktu untuk Pak Iing mengumpulkan para lurah, biar saya yang pimpin langsung pertemuan nanti,” ucap Ratu Ati.

Sementara itu, Kepala DLH Kota Cilegon, Ujang Iing mengaku kaget dengan kedatangan Wakil Walikota Cilegon ke dinas yang dipimpinnya.

Terlebih ketika sidak apel pagi, hanya 27 ASN yang hadir mengikuti upacara.

“Tadi saya kena semprot karena hanya 27 ASN yang ikut apel. Nanti saya minta kepala bidang masing-masing untuk kontrol anak buahnya. Setelah terdata, saya akan beri sanksi kepada mereka yang tidak hadir pada apel tadi,” kata Iing.

Terkait program mempercantik lingkungan Kota Cilegon, Iing mengaku siap berkoordinasi dengan para lurah dan camat.

Namun sebelum itu, Iing akan melakukan rapat internal, guna mendukung kegiatan yang dicanangkan pimpinannya.

Cek berita yang lain di

No More Posts Available.

No more pages to load.