Pos Hangat Dompet Dhuafa Banten Bantu Korban Banjir Lebak

by -379 Views

LEBAK, (BN) – Bencana yang melanda Kabupaten Lebak kemarin berdampak cukup parah terhadap masyarakat. Banjir bandang yang melanda beberapa kecamatan dengan tiga kecamatan terparah diantaranya Sajira, Cipanas, dan Lebak Gedong telah menghancurkan puluhan rumah, memutus beberapa jembatan dan memporakporandakan bangunan sekitar sungai yang meluap airnya dengan membawa lumpur.

Lokasi pinggiran sekitar sungai Ciberang yang berhulu di perbatasan Bogor merupakan tempat dengan kondisi terparah. Sungai yang melewati beberapa kecamatan di Lebak ini untuk kali pertama dalam sejarah meluap cukup besar, membawa material lumpur dan menghancurkan rumah di sekitarnya.

Dompet Dhuafa Banten (DD Banten) dengan cepat merespon kejadian bencana ini. Tujuh orang tim diterjunkan untuk membantu kebutuhan darurat masyarakat korban bencana dan memberikan penanganan pertama psikologi bagi korban gempa (PFA) terutama bagi anak-anak. Menurut salah satu tim respon Dompet Dhuafa Banten, Tirta Rahayu Ningsih, daerah terdampak cukup parah, bahkan beberapa lokasi masih belum bisa di akses sehingga bantuan terhambat.

“Info dari warga, daerah yang terparah masih belum bisa diakses karena jembatan terputus dan aliran sungai sangat deras, sementara kami fokus bantu pengungsi,” ujarnya, Kamis (2/1/2020).

Sementara itu, Mokhlas Pidono selaku Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Banten menyatakan, bahwa tim susulan termasuk tenaga medis dari Rumah Sakit Khusus Mata Achmad Wardi BWI-Dompet Dhuafa untuk pengobatan cuma-cuma akan segera berangkat pada jum’at, 3 Januari 2020, besok.

“Saat ini kami mendirikan pos hangat untuk melayani kebutuhan logistik pengungsi terutama makanan, kopi dan teh. Selain itu makanan balita dan MP ASI juga akan menjadi perhatian. Pos hangat akan dibuka sampai suasana kondusif,” ujarnya.

Pos hangat yang beralamat di Kampung Hamberang, Desa Luhur Jaya, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Lebak, selain menjadi tempat pelayanan pengungsi juga akan melayani masyarakat yang mengirimkan bantuan maupun donasi untuk korban bencana banjir bandang di Lebak.

Cek berita yang lain di

No More Posts Available.

No more pages to load.